Header Ads

Lima Bangunan Terbengkalai Paling Angker di Indonesia

Rumah, pabrik, atau gedung seharusnya menjadi sebuah tempat yang nyaman untuk melakukan berbagai aktivitas. Namun tak sedikit juga bangunan tersebut ditinggalkan dan dibiarkan terbengkalai begitu saja. Banyak alasan yang melatarbelakangi pemiliknya untuk meninggalkan tempat tersebut, entah karena sengketa lahan ataupun karena hal-hal yang berbau mistis.

Bangunan yang dibiarkan terbengkalai bisa dipastikan lambat laun akan menjadi tempat yang sangat angker. Berikut adalah lima bangunan terbengkalai paling angker di Indonesia.

1. Bekas Bangunan Pabrik Tekstil

Pabrik Tekstil
Sejak zaman dahulu kota Karawang, Jawa Barat memang terkenal sebagai salah satu kota penghasil tekstil di Indonesia. Tak heran banyak pabrik tekstil bermunculan di kota yang satu ini. Namun dari sekian banyaknya pabri tekstil, ada salah satu pabrik tekstil yang dikenal oleh masyarakat. Namun bukan karena kualitas produksinya, namun terkenal karena keangkerannya.

Pabrik ini sudah tak beroperasi sejak tahun 2003 yang lalu dan dibiarkan terbengkalai sampai saat ini. Konon, warga setempat sering mendengar langkah kaki tentara yang sedang baris-berbaris. Bahkan ada beberapa warga yang mengaku pernah melihat sekumpulan penampakan tentara dengan pakaian perang baris didepan pintu masuk pabrik tersebut.

2. Taman Festival

Taman Festival
Tak diragukan lagi, jika Bali menjadi tempat destinasi wisata nomor satu di Indonesia. Namun siapa sangka, dibalik keindahannya Bali juga terdapat bangunan terbengkalai yang terkenal sangat angker, yakni bangunan bekas taman Festival.

Bangunan ini benar-benar terbengkalai dan tak terawat. Banyak bagian bangunan yang hampir roboh dan ditumbuhi oleh tumbuhan liar yang begitu lebat. Menurut cerita warga setempat, konon didalam bangunan ini sering terdengar suara kuntilanak dan langkah kaki yang misterius. Warga setempat juga mempercayai jika bangunan ini sebagai tempat berkumpulnya para makhluk halus, terutama siluman buaya.

3. Kolam Renang Singandaru

Kolam Renang Singandaru
Bangunan ini seharusnya menjadi tempat rekreasi yang menyenangkan bagi keluarga. Namun sayang, wisata yang ditawarkan oleh kolam yang satu ini hanya tinggal keangkerannya saja.Konon, kolam ini sudah ditinggalkan oleh pemiliknya selama berpuluh-puluh tahun yang lalu. Kini kolam Singandaru menjadi tempat yang sangat terbengkalai, dinding kolam banyak ditumbuhi lumut dan area sekitar kolam banyak ditumbuhi tumbuhan liar seakan menambah angker kolam Singandaru.

Menurut kisah, kolam yang satu ini sering terjadi penampakan berupa anak kecil yang sedang bermain disekitar kolam. Karena menurut mitos kolam renang ini memang dulunya sering memakan korban jiwa berupa anak kecil yang tenggelam didalam kolam.

4. Rumah Darmo

Rumah Darmo
Rumah Darmo seakan menjadi tempat yang melegenda bagi warga Surabaya. Karena rumah yang terletak di Sukomanunggal ini memang terkenal akan cerita mistisnya. Konon, rumah yang dulunya sangat mewah dan megah ini adalah hasil dari pesugihan dari sang pemilik rumah. Karena pesugihan itulah sang pemilik beserta keluarganya tewas dengan cara yang mengenaskan.

Konon didalam rumah ini sering terjadi penampakan berupa kuntilanak, terutama di balkon rumah. Para warga meyakini jika kuntilanak itu adalah perwujudan dari istri pemilik rumah yang dikabarkan tewas tenggelam.

Hotel Lembang Dieng


Hotel Lembah Dieng
Hotel yang dibangun pada tahun 1980’an ini bisa dibilang sebagai bangunan terbengkalai paling angker di Indonesia. Karena konon ditempat ini sering terjadi penampakan berupa kuntilanak, genderuwo, maupun orang tua yang berjalan dengan menyeret bola besi. Konon tanah tempat berdirinya hotel ini dulunya adalah bekas tempat pembantaian pada masa penjajahan Belanda.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.