Hantu Toilet dari Jepang
Toire No Hanako-San, atau yang sering disebut Hantu Toilet ini, cukup membuat kita merasa tak nyaman jika ingin buang air di toilet. Kenapa? Bayangkan jika kalian hendak buang air di toilet dan tiba-tiba muncul sosok misterius yang menakutkan dari toilet, apa yang akan kalian lakukan??
Toire No Hanako-San (Hanako-san di toilet) adalah mitos di Jepang yang dimulai sejak tahun 1950-an, dimana saat itu tengah heboh penampakan hantu anak kecil di sekolah dengan rok merah dan berambut bob pendek, dan biasa muncul di kamar mandi-kamar mandi di sekolah SD dijepang, berdasarkan cerita yang beredar dan desas-desus pada zaman itu, dikatakan bahwa ada seorang anak kecil yang bersembunyi di sekolah saat sedang dikejar-kejar oleh ibunya yang gila, namun malang ia berhasil ditemukan dan dibunuh oleh sang ibu.
Versi yang lain mengatakan bahwa hanako adalah seorang gadis yang tewas karena serangan udara perang dunia II, saat itu ia sedang bersembunyi di toilet sekolah, dan beberapa cerita lain mengatakan bahwa hanako adalah gadis yang meninggal di toilet sekolah karena sebuah kecelakaan.
Setiap sekolah punya cerita hanako-nya masing-masing, kehebohan hantu hanako ini kembali terjadi pada tahun 1980 dimana hantu ini tidak lagi muncul di toilet sekolah SD melainkan juga di SMP maupun SMA. Biasanya hanako muncul di toilet perempuan tetapi terkadang juga muncul di toilet unisex.
Post a Comment