Header Ads

Kesenian Indonesia yang Dianggap Menyimpan Kisah Mistis

Sudah sejak lama Indonesia dikenal sebagai bangsa yang memiliki beraneka ragam budaya unik nan menakjubkan, yang bahkan diantaranya kini menjadi salah satu warisan dunia dan mulai diajarkan di beberapa sekolah atau sanggar kesenian di berbagai belahan dunia. Namun, dari sekian banyak kesenian milik Indonesia, ternyata ada juga beberapa kesenian yang dianggap masih memiliki hubungan yang erat dengan kisah-kisah mistis di masa lalu. Lantas? Apakah benar kesenian-kesenian tersebut memiliki kisah mistis yang nyata? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

1. Tarian Bedhaya Ketawang

Menurut kitab Wedbapradangga, tarian Bedhaya Ketawang pertama kali diciptakan oleh Sultan Agung yang pernah menduduki posisi sebagai raja pertama Kerajaan Mataram. Menurut kitab tersebut raja yang hidup antara tahun 1613-1645 tersebut menciptakan tarian Bedhaya Ketawang bersama dengan Kanjeng Ratu Kencanasari yang merupakan penguasa laut selatan. Kanjeng Ratu Kencanasari juga biasa disebut dengan nama Kanjeng Ratu Kidul. Tarian ini begitu disakralkan dan hanya dilakukan sekali dalam setahun. Konon kabarnya, sang Ratu Kidul ikut menari bersama untuk memberikan tanda penghormatan pada raja-raja penerus dalam Dinasti Mataram. Nama “Ketawang” diambil dari nama gendhing yang diciptakan oleh para ahli gamelan khusus untuk tarian tersebut. Penciptaan gendhing Ketawang merupakan perintah langsung dari Sultan Agung.

2. Tarian Bambu Gila

Tarian lain yang dianggap mengandung unsur mistis adalah tarian Bambu Gila asal Maluku. Tarian ini melibatkan 7 orang pria kuat yang bertarung melawan sebatang bambu yang panjangnya mencapai 2,5 meter dan memiliki diameter sebesar 8 cm. Pertunjukan dari tarian yang juga biasa disebut dengan nama Bara Suwen ini dapat disaksikan di dua buah desa bernama Desa Liang yang berada di kecamatan Salahatu dan Desa Mamala yang berada di kecamatan Leihitu. Selain itu, pertunjukan dari tarian yang juga memiliki nama lain “Buluh Gila” ini juga dapat dinikmati di beberapa daerah di kota Ternate.

3. Tarian Seblang

Tarian Seblang merupakan suatu jenis tarian yang biasa dilakukan oleh masyarakat Gelagah, Banyuwangi, Jawa Timur, untuk menandai datangnya bulan Syawal. Tarian Seblang hanya bisa dilakukan oleh seorang gadis perawan saja. Tarian ini sangat sarat akan legenda mengenai seorang yang sakti mandraguna bernama Ki Saiman. Ki Saiman merupakan orang yang dikenal telah berusaha mengobati seekor harimau yang tengah terluka parah tepat di sebuah mata air yang dikenal dengan nama Mata Air Penawar. Namun betapa terkejutnya Ki Saiman saat mengetahui bahwa harimau yang tenag terluka tersebut justru berubah menjadi seorang peri cantik yang pintar menari saat ia direndam di dalam mata air tersebut. Kecantikannya membuat Ki Saiman jatuh hati. Sayangnya, suatu hari peri cantik tersebut meninggal dunia dan rohnya lantas kembali ke khayangan. Namun tiba-tiba roh tersebut justru merasuki salah satu anaknya yang membuatnya menari sangat tidak beraturan. Konon katanya, tarian tersebut dapat membawa keberkahan.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.